Rabu, 03 Oktober 2018

08 Alat Bantu Gambar SNAP

Untuk mempermudah dan mempercepat pembuatan garis gambar kita dapat menggunakan tools SNAP dan GRID.

Perintah SNAP digunakan untuk mengatur jarak pergerakkan langkah kursor sesuai dengan ketentuan. Misalnya kita ingin kursor bergerak setiap 10 langkah, maka kita bisa mengatur ukuran snap menjadi 10 (satuan ukuran akan mengikuti pengaturan UNITS sebelumnya).

Contoh, pengaturan SNAP akan diatur  berjarak 10 Unit, maka langkahnya adalah :

Pada command line ketik SNAP dan tekan enter.


Setelah itu lakukan pengaturan dengan memasukkan angka 10 tekan enter. Untuk mengaktifkan kembali pengaturan SNAP. Ketikkan kembali perintah SNAP pada command line, tekan enter, kemudian ketikkan ON dan tekan enter.



Setelah aktif maka kursor akan bergerak setiap 10 unit. Untuk mengembalikan kursor pada pergerakkan standar matikan SNAP dengan cara ketikkan perintah SNAP pada command line dan tekan enter, lalu ketikkan pilihan option OFF dan tekan enter.

Demikian cara pengaturan perintah SNAP, tools ini bersifat optional, jadi boleh di pakai, boleh juga tidak, tergantung kenyamanan pengguna AutoCAD.


Video Tutorial AutoCAD

Tidak ada komentar:

Posting Komentar